Meksiko live stream

Meksiko pengantar

Tim nasional sepak bola Meksiko adalah tim yang mewakili Meksiko dalam kejuaraan sepak bola internasional.

Sepak bola di Meksiko pertama kali terbentuk pada abad 20 oleh kelompok imigran Eropa, terutama penambang dari Cornwall, Inggris, dan tahun kemudian orang buangan asal Spanyol yang melarikan diri dari Perang Saudara Spanyol. Pertandingan pertama mereka adalah saat bermain melawan Guatemala, yang dimenangkan Meksiko menang 3-2.

Pada tahun 1927, badan resmi sepak bola di Meksiko didirikan. Olimpiade Musim Panas 1928 adalah turnamen internasional pertama Meksiko, di mana Meksiko kalah dari Spanyol dengan skor 1–7 di babak 16 besar.

Meksiko berpartisipasi dalam Piala Dunia FIFA 1930 di Uruguay bergabung dengan Argentina, Chili, dan Prancis. Pertandingan pertama Meksiko adalah saat mereka kalah 4-1 dari Prancis, dengan gol Piala Dunia pertama Meksiko dicetak oleh Juan Carreño. Dalam pertandingan kedua mereka, Meksiko kalah dengan Chili 3-0. Pertandingan ketiga Meksiko, melawan Argentina, menampilkan penalti pertama dalam turnamen ini yang dicetak oleh Manuel Rosas dari Meksiko.